Direksi PT Yupi Indo Jelly Gum Tbk (“Perseroan”) memberitahukan kepada para Pemegang Saham bahwa berdasarkan:
- Keputusan Mata Acara Kedua Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (“RUPST”) Perseroan yang diselenggarakan pada hari Rabu, tanggal 25 Juni 2025, para Pemegang Saham telah menyetujui pembagian dividen final tunai sebesar Rp58,90257 (lima puluh delapan koma sembilan nol dua lima tujuh Rupiah) per saham, yang diambil dari laba bersih tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2024
- Keputusan Mata Acara Kedua Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“RUPSLB”) Perseroan yang diselenggarakan pada hari yang sama, yaitu Rabu, tanggal 25 Juni 2025, para
Pemegang Saham juga telah menyetujui penggunaan sebagian saldo laba ditahan sampai dengan tahun 2024 untuk dibagikan sebagai tambahan dividen final tunai sebesar Rp128,35263 (seratus dua puluh delapan koma tiga lima dua enam tiga)
Dividen Tunai akan dibagikan kepada Para Pemegang Saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan atau Recording Date pada hari Selasa, 8 Juli 2025 pukul 16:00 WIB
Sementara pencairan dividen tersebut akan dilakukan pada tanggal 10 Juli 2025